Selasa, 16 Juni 2015

Peringati HANI, BNN Gandeng PMI

Prabumulih, Palembang Pos.- Dalam rangka memperingati Hari Narkotika Internasional (HANI) tahun 2015, Badan Narkotika Nasional (BNN) Kota Prabumulih menggelar bhakti sosial donor darah. Untuk mensukseskan kegiatan itu, BNN menggandeng Palang Merah Indonesia (PMI) Kota Prabumulih.

Kepala BNN Kota Prabumulih, AKBP Edy Nugroho SE mengatakan, dengan kegiatan donor darah‎ yang bertema setetes darah anda bermanfaat untuk sesama darah sehat tanpa narkoba, pihaknya berharap BNN dapat membantu PMI dalam memenuhi stok darah.

"Seperti kita ketahui bersama, saat ini stok darah di UTD (unit Tranfusi darah) RSUD Prabumulih sering mengalami kekosongan. Makanya kita mengadakan kegiatan ini," ujar AKBP Edy Nugroho, kepada wartawan, kemarin.

Selanjutnya, Kepala BNN ‎mengajak masyarakat untuk menjauhi narkoba. Sebab narkoba bukan hanya merusak kesehatan saja, tapi juga dapat merusak mental. "Narkoba sangat berbahaya, maka dari itu jauhi narkoba," ucapnya.

Masih kata Edy Nugroho, pemberantasan narkoba merupakan tanggungjawab bersama. Oleh karena itu, dirinya berharap peran aktif masyarakat dalam mencegah dan memberantas peredaran narkoba. "Informasikan kepada kami, jika mengetahui tentang peredaran narkoba," tuturnya.

Sementara, Wali Kota (wako) Kota Prabumulih, Ir H Ridho Yahya MM menuturkan, tidak ada untungnya mengkonsumsi narkoba. "Mengkonsumsi narkoba itu, ibarat motor diisi air bukan bensin. Pasti akan rusak, begitu juga manusia akan rusak," cetusnya.

Maka dari itu, orang nomor satu di kota nanas tersebut mengajak seluruh masyarakat untuk menjauhi narkoba dan membantu pihak penegak hukum memberantas narkoba. "Jauhi narkoba, mari kita hidup sehat tanpa narkoba," pungkasnya. (abu)

0 komentar:

Posting Komentar